Posts

Showing posts from October, 2020

My Idea of Business Model Canvas Part 2

Image
  A.       Pembuka Halo, terima kasih sudah kembali dan membaca tulisan saya. Minggu lalu, saya telah menjabarkan salah satu ide bisnis saya yang dieksekusi dengan metode BMC, bagi yang belum membaca artikel tersebut bisa mengklik link https://sempenabyrenee.blogspot.com/2020/10/my-idea-of-business-model-canvas.html . Seperti yang terlihat, pada artikel minggu lalu saya baru membuat 5 dari 9 blok BMC, jadi kali ini saya akan menambah 4 blok lagi untuk menyempurnakan BMC saya. Saya juga akan melampirkan gambar 9 blok BMC yang telah saya susun, selamat membaca! B.      4 Block of BMC ( Business Model Canvas ) Berikut merupakan lanjutan 4 blok BMC dari Gloss.inc: 1.       Key Activities: ·          Menggunakan bahan baku yang aman, alami, serta botol yang higienis. ·          Memberikan pelayanan terbaik dengan cepat dan ramah. 2.       Key Resources: ·          Supplier bahan dasar dan kemasan lipgloss. ·          Koneksi internet serta gadget yang mumpuni. ·          Sarung tangan karet

My Idea of Business Model Canvas

A.       Executive Summary Make up dan skincare merupakan suatu kebutuhan yang tidak dapat dipisahkan dari masyarakat masa kini, terutama kaum wanita. Make up dan skincare  yang tepat dapat meningkatkan rasa percaya diri seseorang, terlebih membuat penampilan terkesan lebih fresh dan kekinian. Namun, semakin kesini harga make up dan skincare cukup mencekik leher, apalagi produk-produk make up yang mengandung skincare (2 in 1). Saya dan rekan saya yang juga merupakan make up enthusiast memiliki harapan agar suatu saat dapat diciptakan produk make u p sekaligus skincare dengan harga yang dapat dijangkau oleh semua kalangan. Dari harapan tersebut timbulah sebuah ide bisnis yang ingin kami eksekusi dan realisasikan. Salah satu produk make up favorit kami adalah lipgloss, dilansir dari lookecosmetics.com lipgloss merupakan sebuah produk yang mirip dengan lipstick tetapi berbeda dari sisi formula serta kegunaan. Lipgloss merupakan sebuah produk untuk bibir dengan konsistensi yang

Business Model Canvas

Image
Mengeksekusi ide usaha secara cepat, efektif, dan  pastinya hemat tentu saja menjadi fokus  utama setiap pebisnis/wirausahawan masa kini. Yang dapat dilakukan untuk mencapai ketiga hal tersebut adalah dengan menerapkan strategi dari Business Model/model bisnis. Agar lebih jelas, simak penjelasan berikut ini: A.   Business Model Pengertian model bisnis dibagi menjadi tiga, yang pertama adalah model bisnis sebagai metode. Model bisnis sebagai metode artinya model bisnis  merupakan cara untuk menciptakan suatu nilai atau standar dalam dunia kerja. Yang kedua adalah model bisnis dilihat dari elemen-elemennya, sebagai contoh ketika model bisnis terdiri dari komponen produk, pendapatan dan pendapatan, pelanggan, aset, serta pengetahuan. Yang kegita adalah model bisnis sebagai strategi bisnis, yang dimana digunakan sebagai alat untuk merumuskan strategi bisnis perusahaan. Meskipun terdapat banyak pengertian terkait konsep model bisnis, pengertian-pengertian tersebut memiliki esensi yang